Rabu, 31 Oktober 2012

Kapten Tim Diminta Kenakan Gelang Antirasis Di Laga Eropa

Selain ban kapten, pemain yang diposisikan sebagai kapten tim di kompetisi antarklub Eropa minggu ini akan mengenakan gelang antirasis.

UEFA President Michel Platini attends the UEFA 2012 
Kick-Off RESPECT Campaign official launch press conferenc
Getty Images
Untuk menyemarakkan kampanye antirasis, UEFA meminta kapten tim dari masing-masing tim yang berlaga di Liga Champions dan Liga Europa minggu ini untuk mengenakan gelang antirasis.

Penggunaan gelang ini merupakan salah satu bentuk kepedulian pemain dan UEFA terhadap kampanye melawan diskriminasi.

Adapun kampanye ini merupakan ide yang diusung oleh FARE, grup yang menginginkan hilangnya rasisme di sepakbola Eropa.

"UEFA berkomitmen untuk menendang diskriminasi dari sepakbola dan kami meminta semua fans sepakbola untuk bergabung dengan kami dalam usaha menghargai pemain, ofisial, lawan dan sesama suporter dari semua negara, latar belakang agama, orientasi seksual dan etnis," kata presiden UEFA Michel Platini, Senin (22/10).

Pihak UEFA dalam pernyataan resmi mereka juga menyatakan akan tetap menunjukkan komitmen mereka memerangi segala bentuk diskriminasi lewat aktivitas yang bisa disaksikan langsung oleh fans di stadion atau di televisi.

1 komentar:

 

Blogger news

Blogroll

About